Wednesday, February 26, 2014

Buku "Mengapa Kita Berkonflik?" Masuk Perpustakaan Leiden



BUKU terbitan Indepth Publishing "Mengapa Kita Berkonflik?" yang ditulis para akademisi, peneliti, jurnalis, pemuka agama, dan aktivis LSM di Lampung, sudah masuk dan dapat dibaca di Perpustakaan KITLV Leiden Belanda.

Managing Director Indepth Publishing Tri Purna Jaya di Bandarlampung, Rabu (12/2), mengatakan bahwa pihaknya berusaha mendistribusikan buku-buku terbitan Indepth ke perpustakaan-perpustakaan ternama di dunia.


"Selain ke KILTV Leiden di Belanda, kami juga meminta bantuan penulis-penulis yang tengah menempuh studi di luar negeri agar dapat memasukan buku-buku itu ke perpustakaan di tempat mereka menempuh studi, seperti di Jepang, Prancis, Malaysia, dan berbagai negara lainnya," katanya.

Buku "Mengapa Kita Berkonflik?" berisi kumpulan tulisan dengan berbagai perspektif, antara lain dari agamawan, akademisi, jurnalis, praktisi, dan para peneliti S-3 di dalam dan luar negeri.

Uskup Tanjungkarang Lampung Mgr Yohanes Harun Yuwono yang juga mengambil studi tentang islamologi ikut menulis dalam buku itu.

Rencananya, Indepth Publishing akan mendiskusikan dan membedah isi buku itu, untuk pertama kalinya setelah terbit pada Senin (17/2) di ruang Pascasarjana Magister Hukum Universitas Lampung.

Monsinyur Yohanes Harun Yuwono dan Hartoyo, sosiolog Unila akan menjadi narasumber dalam diskusi bekerja sama dengan Bincang Buku Lampung Post tersebut.

"Bila tidak ada halangan Hengki Widjaja, seorang peneliti S-3 di Van Volenhoven Institute akan bergabung dalam acara itu, teknisnya sedang kami persiapkan, apakah via skype atau `teleconference`," ujar Tri.

Seluruh hasil penjualan buku, rencananya disumbangkan untuk Program Trauma Healing di Sinabung Sumatera Utara, kata dia.

Sumber: Antara, Rabu, 12 Februari 2014

No comments:

Post a Comment