Friday, August 28, 2015

Bahasa Lampung Kian Tergerus

 

BANDARLAMPUNG, FS -- Tidak dapat dihindari saat ini Kota Bandarlampung menuju kota metropolis. Keragaman warga Kota Tapis Berseri semakin memberi warna budaya. Dalam proses itu, budaya asli Lampung sedikit banyak mengalami pergeseran,
termasuk pemahaman masyarakat akan bahasa dan aksara Lampung.Menurut anggota Komisi II DPRD Kota Bandarlampung, Erdiansyah Putra, untuk tetap mempertahankan budaya asli Lampung diperlukan langkah strategis dan upaya yang nyata sebagai bentuk kepedulian agar adat istiadat warisan nenek moyang tetap lestari.

“Tidak dapat dipungkiri, budaya Lampung semakin tergerus dengan adanya pengaruh asing. Selain itu heterogennya masyarakat kita juga sedikit berpengaruh terhadap keberadaan budaya asli. Jadi, tidak heran jika generasi asli Lampung pun sudah jarang ditemui dalam kesehariannya berbahasa Lampung apalagi mengenal aksara aslinya," jelas Penyimbang Adat Kampung Negeri Olok Gading ini saat ditemui di gedung DPRD Bandarlampung, Kamis (27/8).

Saturday, August 22, 2015

Warisan Kerajaan Skala Brak Milik Kita Semua


Sejatinya kita masyarakat Lampung dahulu ada Kerajaan yang cukup besar, Kerajaan Tulangbawang, keberadaannya cukup sahih dan tercatat beberapa catatan perjakanan dan kini tersimpan diberbagai arsip dan museum kesejarahan Nusantara diberbagai museum, pribadi dan lembaga lainnya. Sayang hingga kini belum ada pihak pihak yang mengaku sebagai pewaris kerajaan  yang membanggakan sejarah Lampung ini, demikian juga dengan benda benda peninggalan kerajaan itu, semua bagaikan ditelan bumi. Kini yang tersisa adalah warisan Kerajaan Kerajaan yang lebih kecil yang terserak diberbagai daerah wilayah Lampung ini.
Pewaris Kerajaan di Lampung ini sejatinya masih ada, dan merekapuin bergiat mempertahankan warisan ini melalui lembaga adat yang mereka bangun dengan susah payah. Berbagai kebijakan Pemerintah secara tak sengaja mempersulit keberadaan komunitas lembaga adat untuk berkembang memperbaiki klemampuannya mempertahankan eksistensi keadatan yang selama ini mereka junjung.

Salah satu komunitas pewaris kerajaan  Lampung itu yang hingga kini masih mampu bergeliat adalah